Surya Ningsih Hasibuan09/04/2021

Menurutku ini novel terabsurd sih.. haha
Masa iya cewek yg ngedekati cowok Luan.. dimana² cowok yg harusnya berjuang buat dapetin si cewek.. tapi gokil sih, yg baca jadi dapat trik dan pemahaman baru buat jemput bola duluan.. ?

YESIH  HERTANTI19/12/2020

suka sama cerita ini, ingat kembali ke jaman SMA. Tentang cinta pertama, persahabatan, kekonyolan, komedi, kisah pertemanan, kegalauan akan masa depan semua lengkap di novel ini. Ten thumbs up for the author

Arifatun Khasanah04/07/2020

Novel yang sangat bagus, ceritanya seru penuh kejutan di setiap partnya yang membuat penasaran untuk terus membaca kelanjutannya. Bahasa yang digunakan mudah dipahami. Karakter tokoh yang unik kadang bikin ketawa sendiri saat membacanya, apalagi Rian dan Glen dengan tingkah ajaibnya. Perjuangan Acha untuk mendapatkan cinta Iqbal membuat terinspirasi untuk tidak mudah menyerah dalam menggapai apa yang diinginkan.

Hikmal Ardiansyah03/05/2020

Buku Romance-Comedy terbaik yang pernah saya baca. Mulai dari pembawaan ceritanya yang menarik, tokoh pendukung yang gokil dan konflik-konflik yang tak jarang membuat saya kesal sendiri. Selain itu, buku ini juga menyajikan bahasa yang mudah dipahami oleh kalangan remaja. Dan satu hal lagi, saya sangat suka dengan tokoh Glen. Pokoknya dia itu lucu, dari keluarga kaya raya, ngeselin, dan makanan favoritnya anti-mainstream yaitu cireng mbak wati, woy! ????????

Reuni Handayani23/03/2020

Ceritanya keren! Kedua tokoh yang sangat berbeda sifat, kelakuan aca yang membuat ku geleng-geleng, ketawa, gemesin. Tingkah laku Iqbal yangbsangst ngeselin, tp overall novelnya bikin aku Baperrrr